Polman, Sejumlah anggota TNI yang bertugas sebagai Babinsa di Koramil 1402-03/Campalagian bersama masyarakat lakukan kerja bakti pembersihan lingkungan dan juga saluran drainase
Kerja bakti pembersihan lingkungan yang dilakukan oleh Babinsa bersama warga tersebut dilakukan di Desa Laliko, Kecamatan Campalagian, Kabupaten Polewali Mandar, Sulawesi Barat. Minggu (17/3/2024).
Danramil 1402-03/Campalagian, Letda Inf Muh Ilham menyebut bahwa para Babinsa di wilayah ditekankan agar lebih aktif mengedukasi masyarakat melakukan pembersihan lingkungan terutama saluran air.
"Hal ini dilakukan untuk mengantisipasi terjadinya bencana banjir dan juga penyebaran wabah penyakit, " Sebut Danramil.
Bukan hanya di Desa Laliko ini, Namun di wilayah lain juga dilakukan oleh para Babinsa, Bagaimana mengajak masyarakat binaan untuk perduli dengan kebersihan lingkungan terutama saluran drainase.
Karena ini bulan puasa, Tentu menjaga kebersihan juga merupakan salah satu ibadah bagi kita yang sedang berpuasa.
"Kalau lingkungan kita bersih tentunya masyarakat akan merasa lebih nyaman, " Tandasnya.
Sementara Rahman, Salah satu warga menyambut antusias kegiatan gotong royong yang diprakarsai oleh bapak Babinsa. "Semoga gotong royong ini berlanjut, " Pungkasnya. (Zik).