Danrem142/Tatag dukung pelepasan Tim Ekspedisi Rupiah Berdaulat 3T ke Kepulauan Balabalakang

    Danrem142/Tatag dukung pelepasan Tim Ekspedisi Rupiah Berdaulat 3T ke Kepulauan Balabalakang

    Mamuju - Wujudkan Sinergi  dari berbagai Intansi terkait di wilayah Provinsi Sulawesi Barat, Komandan korem 142/Tatag  Brigjen TNI Farouk Pakar, S.Pd., M.Han menghadiri acara Pelepasan Tim Ekspedisi Rupiah Berdaulat 3T (Terluar, Terdepan dan Terpencil) Kepulauan Balabalakang yang dilaksanakan di Mako Lanal Mamuju, Sulbar.  Selasa (11/07/2023).

    Kantor Perwakilan Bank Indonesia Provinsi Sulawesi Barat bekerjasama dengan TNI-AL akan melaksanakan Ekpedisi Rupiah Berdaulat wilayah 3T yaitu di Kepulauan Balabalakang. 

    Kepala Kantor Perwakilan Bank Indonesia Provinsi Sulawesi Barat Gunawan Purbowo pada sambutannya mengatakan Program Ekspedisi Rupiah Berdaulat pada pagi ini di wilayah Provinsi Sulawesi Barat, kita akan melepas Ekspedisi Rupiah Berdaulat 2023 yang akan melakukan kegiatan Kas keliling pada tanggal 11 s.d. 14 Juli 2023 yang akan mengunjungi 4 (empat) pulau 3T, yaitu: P. Ambo, P. Saboyang, P. Salissingan dan P. Sabakkatang dengan menggunakan KRI Terapang-648.

    Pemilihan pulau-pulau tersebut sangat strategis mengingat layanan Kas Bank Indonesia selama ini sulit menjangkau Kepulauan Balabalakang karena terbatasnya transportasi yang memadai/layak baik dari sisi pengangkutan maupun dari sisi keamanan. 

    Pada kesempatan ini, kami mengharapkan dukungan Pemerintah Daerah Provinsi Sulawesi Barat dan Kabupaten Mamuju untuk melayani wilayahnya serta sekaligus menyalurkan PSBI di beberapa pulau yang dikunjungi. Sebagai wujud persatuan dan kerjasama yang solid di jajaran Bank Indonesia, Ekspedisi Rupiah Berdaulat di Kep. Balabalakang ini diikuti oleh 10 (sepuluh) personil dari KPWBI Sulawesi Barat dan Kantor Pusat Bank Indonesia. 

    Pada kesempatan ini kami mengucapkan terima kasih dan apresiasi khususnya kepada Pj. Gubernur Sulawesi Barat, Bupati Kab. Mamuju, TNI AL, dan pihak-pihak terkait lainnya yang telah mendukung KPWBI Prov. Sulawesi Barat dalam pelaksanaan pendistribusian uang yang berkualitas Khususnya ke wilayah Balabalakang dalam rangka menegakkan dan menjaga kedaulatan bangsa dan negara tercinta.

    Danrem 142/Tatag, mengatakan bahwa mendukung penuh dan mengapresiasi kegiatan Pelepasan Tim Ekpedisi  Rupiah berdaulat 3T ini yang dilakukan oleh Perwakilan BI Prov Sulbar bekerjasama dengan TNI AL dalam hal ini  Lanal Mamuju, ini merupakan wujud sinergitas antara komponen bangsa dalam menjaga keutuhan dan kedaulatan wilayah Negara Kesatuan Republik Indonesia, semoga kegiatan ini dapat berjalan dengan aman dan lancar, Tandasnya.

    mamuju
    M Ali Akbar

    M Ali Akbar

    Artikel Sebelumnya

    Dandim Polman Apresiasi Babinsa Berikan...

    Artikel Berikutnya

    Babinsa Rangas Masuk Dapur Atasi Kesulitan...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVny Nagari!
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    Antisipasi Banjir dan Penyakit, Babinsa Kodim Mamuju Laksanakan Pembersihan Selokan dan Jalan di Desa Pasabbu*
    Pantauan Liputan Media dalam 1 Bulan Terhadap 18 Anggota Dewan Asal Sumatera Barat atau 'Parle 18'
    Hendri Kampai: Menelusuri Dunia Search Engine Optimization (SEO)

    Ikuti Kami