Sinergitas TNI-Polri Dalam Upaya Menjaga Kebersihan Lingkungan

    Sinergitas TNI-Polri Dalam Upaya Menjaga Kebersihan Lingkungan

    Majene - Personel TNI dari Koramil 1401-01/Banggae Kodim 1401/Majene bersama anggota Polres Majene dan masyarakat melakukan kerja bakti pembersihan selokan di sekitaran Stadion Prasamya Mandar Majene. Senin (11/03/2024).

    Kegiatan ini merupakan bentuk kepedulian terhadap kebersihan lingkungan dan juga sebagai antisipasi terjadinya banjir akibat tersumbatnya saluran air.

    Danramil 1401-01/Banggae Kapten Inf Julius Embatau, S.I.P. mengatakan, kegiatan karya bakti merupakan salah satu program unggulan Kasad yang terus dilaksanakan oleh satuan TNI AD termasuk Kodim 1401/Majene. Tidak hanya pembersihan selokan, tetapi juga kegiatan-kegiatan lainnya, seperti pembersihan pasar, pembersihan pantai dan penanaman pohon.

    "Kegiatan kerja bakti hari ini diharapkan tidak hanya untuk menciptakan kebersihan lingkungan, tetapi juga untuk menumbuhkan sinergitas TNI-Polri serta Kemanunggalan TNI dengan rakyat, " tambahnya.

    Lebih lanjut Danramil menyampaikan, dengan adanya pembersihan saluran air ini, diharapkan pada saat terjadi hujan deras air dapat mengalir lancar sehingga tidak terjadi genangan air ataupun banjir.

    "Selain untuk mencegah banjir, melalui kegitan ini juga kita dapat melakukan pencegahan terhadap perkembangbiakan bibit-bibit penyakit serta mewujudkan lingkungan yang bersih dan asri, " pungkas Danramil Banggae.

    Danramil Banggae itu juga berharap, dengan Keterlibatan TNI-Polri dapat menggugah masyarakat untuk peduli terhadap lingkungan, paling tidak mereka sadar untuk tidak membuang sampah di sembarang tempat.

    majene
    M Ali Akbar

    M Ali Akbar

    Artikel Sebelumnya

    Personel Koramil Pasangkayu dan Warga Bersihkan...

    Artikel Berikutnya

    Rehab RTLH TMMD Ke-119 Kodim 1418/Mamuju...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVny Nagari!
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    Peduli Iingkungan, Panglima TNI Tanam Pohon dan Tebar Benih Ikan di Area Mabes TNI
    Danrem 142/Tatag Hadiri Upacara Peringatan Hari Kesehatan Nasional (HKN) ke-60 Tahun 2024
    Babinsa Kodim Mamasa Bantu Petani Rawat Tanaman Cabe.

    Ikuti Kami